• Breaking News

    PROFIL KABUPATEN TANGERANG


    www.galihgumelar.org - Kabupaten Tangerang terletak di bagian Timur Provinsi Banten pada koordinat 106o 20 -106o 43 Bujur Timur 6o 00 -6o 20 Lintang Selatan dan secara administratif terdiri dari 29 kecamatan, 246 Desa dan 28 kelurahan, dengan luas wilayah 1.011,86 km2. Batas-batas wilayah Kabupaten Tangerang adalah sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Serang dan Lebak, sebelah Timur berbatasan dengan Provinsi DKI Jakarta dan Kota Tangerang, sebelah Utara berbatasan dengan Laut Jawa dan sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Bogor dan Kota Depok. 


    Kabupaten Tangerang Memiliki 1 Bandara yaitu Bandara Curug/Budiarto dan memiliki 8 Kawasan Industri yaitu CCM Balaraja Industrial Estate, Kawasan Industri & Pergudangan Cikupamas, Millenium Industrial Estate, Balaraja Industrial Park, Taman Tekno Bumi Serpong Damai Park, West Tangerang Industrial Estate Cikupa, Graha Balaraja Sentra Produksi & Distribusi, Pasar Kemis Industrial Park.


    Sumber Data:
    Banten Dalam Angka 2011
    (01-10-2007)
    Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan BPS Provinsi Banten
    Jl. Syekh Nawawi Al-Bantani, Kec. Curug Kota Serang 42171
    Telp (0254) 27039797

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Feng Shui

    Otomotif

    Promo