• Breaking News

    Tata Ruang : Kota_Bekasi, Harus Miliki Ruang Terbuka Hijau Hingga 30 persen



    Kota_Bekasi - www.galihgumelar.org - Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota_Bekasi menyatakan Pemerintah Kota_Bekasi harus merealisasikan 30 persen ruang terbuka hijau, 20 persen untuk kawasan hijau dan 10 persen untuk ruang publik.  


    “Hal ini sesuai dengan Rencana Tata Ruang dan Rencana Wilayah (RTRW) yang berlaku 20 tahun ke depan itu bahkan sudah menjadi produk dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda) Kota_Bekasi Nomor 13 tahun 2011”, kata Kepala Subbid Tata Ruang Bappeda Kota_Bekasi, Dicky Irawan, dalam seminar penataan ruang Kota_Bekasi 2031, di Hotel Horison, Rabu (22/2).

    Agar lebih efektif, pelaksanaan Perda RTRW ini harus dievaluasi setiap lima tahun untuk mengetahui keefektifan perda tersebut. Dicky juga menyoroti tentang banyaknya pabrik-pabrik yang berada di pemukiman padat penduduk.  "Saya harap juga Perda RTRW dapat mengatur kawasan industri di Kota_Bekasi,” ujarnya.

    Sementara itu, Kasubdit Pemanfaatan dan Pengendalian Ruang Wilayah II Ir. Andi Renald mengatakan, Direktorat Perkotaan Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menilai potensi yang dimiliki oleh Kota_Bekasi sangat luar biasa dapat dijadikan kota hijau dan kota pemukiman. 

    Potensi tersebut dapat menjadi masalah apabila dalam perencanaan kota tidak sesuai dengan tata kota yang baik dan benar. "Namun demikian, saya memberi apresiasi kepada Pemerintah Kota_Bekasi yang telah menerbitkan Perda RTRW tersebut”, katanya.

    Dikatakannya lagi, dengan diterbitkannya perda tersebut, jika Pemerintah Kota_Bekasi tidak menerapkannya dengan baik dan benar, maka tidak ada perubahan yang berarti bagi pembangunan Kota_Bekasi.

    Untuk itu, ia berharap dengan adanya perda tersebut pemerintah dapat konsisten dan menjalankannya dengan baik, jangan karena adanya tuntutan bisnis, sehingga dapat terjadi perubahan dalam perda tersebut. (tim/ef-humas/ronz)

    Sumber : Situs Resmi Kota Bekasi

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Feng Shui

    Otomotif

    Promo